-->

Soal ulangan hoats prakarya kelas 7

Kertas, Berantakan, Catatan, Abstrak, Dokumen, Laporan


Soal prakarya kelas 7

Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat !

1. Selain dapat mengurangi limbah dilingkugan sekitar, limbah dapat dibuat bahan  kerajinan, kerajinan dapat menjadi asset budaya bangsa yang dapat menambah devisa Negara. Jadi yang dimaksud limbah adalah….
a. Sampah yang hanya dapat diolah dengan cara di buang atau di bakar
b. Bahan yang tidak mempunyai nilai atau tidak berharga lagi sebagai bahan utama pembuatan atau pemakaian sebuah produk.
c. Bahan yang bisa dengan mudah diuraikan atau mudah membusuk
d. Barang bekas pabrik yang sudah di buang dan tidak dapat digunakan sebagai bahan utama, tidak dapat terurai.

2. Limbah berdasarkan senyawanya ada yang disebut limbah organik,  adapun ciri – cirinya yaitu ….
a. Jenis limbahnya padat sehingga sulit untuk diuraikan
b. Jenis limbahnya cair dan sangat sulit diuraikan
c. Jenis limbahnya dapat dengan mudah di uraikan dan dapat membusuk
d. Jenis limbahnya terlalu padat sehingga sangat sulit untuk diuraikan

3. Salah satu jenis limbah yang sangat sulit diuraikan atau tidak dapat membusuk , merupakan ciri dari  limbah…
a. Anorganik
b. Mekanik
c. Organik
d. Tektonik

4. Limbah di lingkungan harus dipisahkan berdasarkan senyawanya supaya mudah pemusnahannya, limbah seperti besi baja, beling dan Plastik merupakan limbah jenis….
a. Anorganik 
b. Mekakanik
c. Organik
d. Tektonik

5. Kotak kemasan pada makanan dan minuman setelah dimanfaatkan isinya lalu kemasannya dapat di kembangkan  menjadi karya seni yang kreatif. limbah kemasan ini termasuk…..
a. Limbah lunak Anorganik
b. Limbah lunak Organik
c. Limbah lunak Perusahaan
d. Limbah lunak Rumahan

6. Limbah Pelepah pisang, limbah kulit jagung, limbah eceng gondok, limbah kulit kacang, limbah rumput kering, tergolong pada jenis limbah lunak…..
a. Anorganik
b. Organik
c. Perusahaan
d. Rumahan

7. Limbah Eceng gondok kini sesuatu bahan produksi yang dapat dijadikan komoditi Ekspor non migas yang sedang naik daun, dapat menambah ekonomi masyarakat, Serat Eceng gondok termasuk dalam limbah lunak….
a. Anorganik
b. Organik
c. Perusahaan
d. Rumahan

8. Dari limbah lunak Anorganik yaitu kain perca batik dapat dihasilkan produk kerajinan yang dapat menambah penghasilan tambahan bagi masyarakat di daerah Yogyakarta, misalnya…..
a. Tutup kepala  blangkon
b. Patung Gatot kaca 
c. Reflika Borobudur 
d. Gantungan kunci

9. Ciri - ciri bahan limbah lunak anorganik adalah…
a. Tahan lama dan dapat terurai dengan cepat
b. Cepat busuk dan tidak tahan lama 
c. Berbentuk padat dan tidak dapat diuraikan
d. Tidak dapat tahan lama dan tidak mudah terurai

10. Salah satu bahan limbah lunak di bawah ini termasuk bahan limbah lunak anorganik adalah…
a. daun pandan 
b. sedotan
c. kulit jagung
d. pelepah pisang

11. Cara mengolah bahan limbah lunak organik misalnya dari bahan kertas koran bekas yaitu kertas koran di gunting kecil lalu di rendam dan di buat bubur kertas koran langkah selanjutnya dapat dibuat Peta buta untuk mata pelajaran  IPS, proses ini termasuk prinsip…..
a. Recycle (  mendaur ulang )
b. Mengelompokkan
c. Reuce ( menggunakan kembali )
d. Memberi sentuhan pada kemasan

12. Prinsip meminimalisir barang atau material  yang digunakan disebut…..
a. Recycle
b. Reduce
c. Reuse
d. Remidial

13. Bahan limbah lunak dari kulit jagung dapat menghasilkan sebuah karya seni kreatif setangkai mawar merah, dalam proses pembuatannya  menggunakan teknik ……..
a. Teknik Anyaman
b. Teknik Bakar
c. Teknik Tempel
d. Teknik Rajutan

14. Proses produksi limbah lunak Eceng gondok menjadi sebuah kerajinan yang kreatif dan inovatif misalnya dalam pembuatan sebuah patung, Ada beberapa tahapan yang harus di kerjakan saat proses dan untuk tahap awal proses yang dilakukan adalah….
a. Memberi warna pada Eceng gondok  
b. Merebus batang Eceng gondok supaya lentur
c. Mencuci bersih dari lumpur dan kotaran lain dan mengeringkan  
d. Menganyam dan menempelkan batang Eceng gondok

15. Teknik pengolahan untuk mendapatkan sebuah produk kerajinan tangan yang kreatif dan inovatif  harus sesuai supaya hasil yang di peroleh dapat maksimal, Tikar Mendong ciri khas kerajinan dari daerah Tasikmalaya, cara mengerjakannya menggunakan teknik…..
a. Teknik tekan pijat
b. Teknik gunting dan gulung
c. Teknik anyaman
d. Teknik gunting dan di bubur

16. Prosedur pembuatan Limbah lunak organik bunga kulit jagung, penyelesaian terakhirnya  adalah……
a. Memberi warna dan mengeringkan
b. Memasukkan bunga dalam kemasan
c. Menggunting pola dan memberi lem
d. Memotong dan menjemur

17. Sebuah hasil karya kerajinan dari limbah lunak organik harus dikemas dengan apik dan rapi , tujuan kemasan adalah…..
a. Mudah di bawa
b. Mudah di bentuk
c. Terlihat rapi sehingga konsumen tertarik
d. Indah dan sukar di bawa

18. Proses pembuatan dompet yang terbuat dari kemasan minuman atau kemasan pewangi pakaian dalam proses pembuatannya alat yang digunakan adalah…..
a. Lem tembak
b. Gunting
c. Obeng dan kikir
d. Gergaji

19. Bahan utama untuk proses pembuatan kerajinan taplak meja dari kain perca  motif Batik adalah…..
a. Kain perca berbagai motif Batik
b. Canting   
c. Benang
d. Gawangan

20. Produk kerajinan limbah Plastik banyak dan sangat bervariasi ini menandakan kreativitas orang semakin berkembang, salah satu hasil kerajinan limbah plastik yaitu….
a. Boneka pensil kulit jagung
b. Lukisan daun pisang
c. Dompet kemasan rinso
d. Gelang kulit kerang




Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar !

1. Sebutkan dan jelaskan mengenai prinsip pengolahan limbah yang disebut 3 R!

2. Sebutkan masing-masing empat limbah lunak organik dan anorganik yang digunakan dalam pembuatan kerajinan!

3. Jelaskan tahap-tahap pengolahan limbah secara umum!

4. Sebutkan fungsi kemasan untuk produk kerajinan!

5. Jelaskan perbedaan unsure estetika dan unsure ergonomis!



Buka versi web  di bawah untuk mempermudah pencarian soal-soal 👇👇 !

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter